Lombok Utara, Polda NTB – Bhabinkamtibmas Desa Kayangan Aipda Saiful Akhyarudin melaksanakan kegiatan silaturahmi dalam kegiatan “Jumat Curhat” dengan warga binaanya di Desa Sesait Kecamatan Kayangan Kabupaten Lombok Utara. Jumat (19/05/2023).
Kegiatan silaturahmi dalam rangka “Jumat curhat ” ini dilaksanakan guna menyambung silaturahmi antar warga masyarakat dengan Polri, serta dapat menyerap informasi tentang prihal apa yang terjadi di tengah-tengah masyarakat dan menjadi keluhan dan dampaknya yang bisa meresahkan warga.
Dalam kegiatan “Jumat curhat” tersebut bhabinkamtibmas juga tetap menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dalam hal ini, agar selalu bersama sama menjaga situasi kamtibmas agar terciptanya kondusifitas wilayah.
Kapolres Lombok Utara AKBP I Wayan Sudarmanta, SIK., MH melalui Kapolsek Kayangan Iptu Hadi Suprayitno, S.Sos. saat di temui oleh awak media membenarkan tentang kegiatan Babinkamtibmas Polsek Kayangan yang melaksanakan kegiatan “jumat curhat” di wilayah binaanya guna mengetahui keluhan masyarakat yang terjadi di wilayah binaannya.
Kapolsek juga menambahkan bahwa kegiatan Jumat Curhat tersebut merupakan bentuk penyampaian aspirasi masyarakat atau bentuk dari penyampaian keluh kesah yang di sampaikan oleh masyarakat kepada Polri, tentang kejadian kamtibmas yang terjadi di tengah-tengah masyarakat dan Polri bisa mengumpulkan semua keluhan yang telah di sampaikan oleh warga, serta ada keluhan yang bisa kita selesaikan di tempat, dan dari hasil informasi yang kita dapat untuk di sampaikan kepada pimpinan untuk bisa mengambil langkah atau keputusan. Tutup Kapolsek